March 17, 2016

Cara Membuat Wordpress Super Mudah di Microsoft Azure



Pada artikel sebelumnya sudah saya jelaskan mengenai apa itu Microsoft Azure serta bagaimana dan apa saja yang bisa dilakukan pada Layanan Microsoft Azure itu sendiri.
Disini saya sudah membuat totorial yang berisi langkah-langkah membangun Blog menggunakan CMS Wordpress yang berdiri di atas layanan Microsoft Azure.


Beberapa hari yang lalu saya sudah mempraktikkan bagaimana cara membangun blog menggunakan Wordpress pada Azure, sebenarnya ada 2 cara yaitu yang pertama dengan upload dari Wordpress Offline menjadi Online melalui FTP atau uploader yang lain, yang kedua adalah dengan cara menggunakan Resources yang disediakan oleh Microsoft Azure. Dari kedua cara tersebut konsepnya sama, yaitu membuat wadah untuk instalasi Wordpress dan mnegkonfigurasikannya dengan MySQL sebagai databasenya, namun pada cara yang kedua kita tidak perlu pusing mengkonfigurasikan Database pada CMS Wordpress, yaps lebih instant dan cepat. Nah disini akan saya paparkan cara membuat blog menggunakan CMS Wordpress, sesuai langkah yang sudah saya praktekkan

  • Masuk ke Dashboard Azure 
  • Pilih tab All Resources dibagian kiri halaman, kemudian klik icon (+)Add


  • Ketikkan "Wordpress" pada tab Filter tekan Enter


  • Muncul beberapa pilihan Wordpress yang mana semuanya adalah sama, yang membedakan adalah publishernya saja, seperti halnya wordpress.com dengan wordpress.org, silahkan pilih Wordpress, kemudian klik tombol "Create"


  • Kemudian anda akan diarahkan ke halaman berikut, isikan data-data sesuai pada gambar dibawah, pada bagian 1 isikan nama yang akan dijadikan alamat web, pilih nama sesuai keinginan, selanjutnya isikan sesuai langkah-langkah pada gambar.


Dibagian nomor 2 kita diharuskan membuat database yang nantinya akan kita gunakan untuk storage CMS Wordpress yang kita buat, isikan data sesuai pada bagian nomor 4. Jangan lupa klik pada bagian nomor 5 sebagai persyaratan lanjut ke tahap berikutnya.
Setelah kita klik "Create" maka Azure akan memproses project yang kita buat, silahkan ditunggu.....

  • Jika proses building selesai maka akan muncul tampilan berikut. Kemudian Klik pada area yang saya tandai merah (URL)


  • Akan membuka tab baru pada browser, dan masuk di bagian Instalasi Wordpress, pilih Bahasa Indonesia / English, pada langkah ini intinya sama dengan instalasi Wordpress pada umumnya, hanya saja kita tidak perlu memasukkan nama Database, Hostname, DB Username, dll. 
  • Masukkan Informasi Wordpress yang kita buat, meliputi Judul, Nama Pengguna dan Password yang nantinya kita gunakan untuk login, dll. Klik "Install Wordpress"


  • Instalasi Sukses, silahkan Login menggunakan akun yang sudah kita buat seperti digambar diatas, Klik masuk Log

  • Masukkan Username dan Password
  • Blog menggunakan Wordpress pada Azure sudah berhasil dibuat
Tampilan BackEnd/ Dashboard Admin

Tampilan FrontEnd

Tampilannya sederhana banget ya, nah dari sini kita selanjutnya bisa melanjutkan untuk melakukan Desain Tampilah, pengisian Konten, management SEO, dll.

Dari step diatas bisa kita tarik kesimpulan bahwasannya pada layanan Microsoft Azure ini juga menyediakan banyak Tools bagi para user untuk mengembangkan Apps mereka sesuai keinginan dalam hal ini khususnya kita bahas Wordpress. 

Seperti yang sudah kita praktekkan bahwa dengan menggunakan fitur diatas kita sudah tidak perlu lagi melakukan konfigurasi database MySQL secara manual, jadi semuanya sudah terhubung secara otomatis.

Advertisement


EmoticonEmoticon